Kunjungi Polsek Nasal, Wakapolda Pesan Anggota Jaga Kesehatan dan Ikhlas Bertugas

by redaksi redaksi
0 comment

Kaur – Wakapolda Bengkulu Brigjen Drs. Umar Dani, M.Si, pada Rabu (1/3/2023) melaksanakan kegiatan monitoring situasi Kamtibmas di Kabupaten Kaur. Jenderal bintang satu ini menyempatkan diri berkunjung ke Polsek Nasal untuk memberikan arahan kepada anggota disana, sekaligus meninjau Mapolsek Nasal dan asrama Polsek Nasal.

Wakapolda didampingi Wadir Binmas, Kabag Binkar, Kabag Bekum Rolog, Kasubdit Provos dan dari Dit Samapta, juga PJU Polres Kaur, menyampaikan pesan kepada personel Polsek Nasal agar memaksimalkan fungsi Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak Polri terutama didesa binaannya masing-masing.

Wakapolda juga berpesan kepada para anggota Polsek Nasal agar selalu menjaga kesehatan karena kesehatan itu penting. “Apabila ada anggota sakit harus segera berobat, karena biaya pengobatan ditanggung BPJS khusus anggota Polri,” ucapnya.

“Untuk seluruh anggota Polsek Nasal agar selalu menjaga kesehatan dan ikhlas dalam melaksanakan tugas, semoga menjadi ladang ibadah diakhir nanti,” kata Wakapolda.

Tak lupa, Wakapolda mengingatkan agar dalam bekerja selalu mempedomani SOP yang ada dan selalu menjaga sikap tampang yang mencerminkan anggota Polri.

You may also like

Leave a Comment