Dinas PUPR Bersama Inspektorat Kota Bengkulu, Adakan Rakor Bahas Probity Pembangunan

by redaksi redaksi
0 comment

Kawalnews.com – Dinas PUPR Kota Bengkulu Selasa (20/10/2020) mengadakan rapat koordinasi bersama Inspektorat Kota Bengkulu di ruang rapat kadis, rapat membahas probity audit beberapa paket pembangunan kota Bengkulu.

Probity audit sendiri diartikan sebagai penilaian (independen) untuk memastikan bahwa proses pengadaan barang/jasa telah dilaksanakan secara konsisten sesuai dengan prinsip penegakan integristas, kebenaran, dan kejujuran dan memenuhi ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

Cheta Damayanti Plt Irban 4 Inspektorat mengatakan Pelaksanaan probity audit di dinas PUPR diharapkan dapat sepenuhnya diterapkan, sehingga Dinas PUPR dapat menjalankan tugasnya tanpa dibayang-bayangi resiko penyimpangan pada proses pengadaan barang/jasa yang dikhawatirkan dapat memicu terjadinya tindak penyelewengan.

“Sebelumnya dari 7 paket yang diusulkan hanya 4 paket yang kita Probity Audit yakni 2 paket Cipta Karya dan 2 paket Bina Marga, Kita berharap nanti setiap pengerjaan bisa berjalan sesuai aturan, jadi kami inspektor secara real time akan memantau pengerjaan pembangunan, tahap demi tahap kita ikuti, kalau ada ditengah proses pengerjaan ada yang tidak sesuai dengan aturan kita mengingatkan dan harapan kita bisa segera diperbaiki” jelas Cheta Damayanti. (Adv/AMBO/GJ)

You may also like

Leave a Comment