Berikan Honor Reses Guna Membangun Fasum, Ariyono Gumay Serap Semua Aspirasi Dari Masyarakat

by redaksi redaksi
0 comment

Kawalnews.com – Serap aspirasi masyarakat Kelurahan Padang Harapan Kecamatan Ratu Agung, Anggota DPRD Kota Bengkulu Ariyono Gumay berjanji akan segera menindaklanjuti keluhan-keluhan warga

“Tadi saya selaku perwakilan anggota DPRD dari dapil III menyampaikan laporan saya kepada masyarakat yang memang memberikan amanahnya kepada saya terkait apa saja yang telah dikerjakan selama ini dan apa saja usulan-usulan masyarakat yang telah dikerjakan selama ini,” Katanya, Minggu (22/11).

Saat melaksanakan reses, secara spontan, ia melihat sebuah fasilitas umum (fasum) yang telah lama terbengkalai, maka honor yang ia dapat saat melaksanakan reses diberikan seluruhnya untuk pembangunan pasung tersebut.

Fasum tersebut akan dibangun untuk lapangan bola volly, bulutangkis, juga bisa digunakan untuk senam jantung sehat, serta bisa menjadi lapangan olahraga sekolah terdekat.

Terkait usulan warga yang disampaikan pada resesnya, pria yang kerap disapa Ari ini mengatakan bahwa warga banyak mengeluhkan soal jalan, drainase dan lampu jalan.

“Tadi beberapa usulan jalan dan drainase, tadi saya minta warga untuk menyampaikan usulannya ke Kelurahan nanti pihak Kelurahan yang akan menyampaikan usulan tersebut ke Dinas ditembuskan ke kita,” Tandasnya.

Mengenai lampu jalan, lantaran anggaran untuk lampu jalan sangat sedikit, ia sampaikan kepada masyarakat bahwa usulan yang disampaikan mungkin tidak bisa segera terealisasi. (Adv/Ambo/GJ)

You may also like

Leave a Comment