STIESNU Bengkulu Sembelih 3 Hewan Kurban

by redaksi redaksi
0 comment

Kawalnews.com – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Syariah Nahdlatul Ulama (STIESNU) Bengkulu menyembelih 3 hewan kurban pada Senin (11/7/2022). Tiga hewan kurban tersebut rinciannya 2 ekor sapi dan 1 ekor kambing yang merupakan sumbangan dari Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu dan wali mahasiswa.

Ketua STIESNU Bengkulu Dodi Isran mengatakan, daging kurban akan dibagikan kepada warga sekitar, mahasiswa, dosen dan warga yang membutuhkan.

“Kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Kakanwil dan wali mahasiswa, semoga dengan berkurban ini akan semakin meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita,” kata Dodi.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Zahdi Taher, M.H.I menyebut, jumlah hewan yang kurban pada Iduladha tahun ini tembus diangka 9.823 ekor.

“Kita sangat menyampaikan apresiasi. Karena meskipun saat ini masyarakat masih krisis akibat terdampak pandemi Covid-19. Angka tahun ini justru meningkat dari tahun yang lalu yang hanya mencapai 8.335 ekor,” ungkap Kakanwil.

You may also like

Leave a Comment