Kawalnews.com – Tim sepakbola Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Qur’an dari Kabupaten Lebong akhirnya keluar sebagai juara untuk wilayah Kodim 0409/Rejang Lebong setelah di partai puncak mengandaskan perlawanan Ponpes Darussalam, Kepahiang dengan skor cukup mencolok 6 – 1 Senin (8/8/2022) sore. Dandim 0409 Rejang Lebong Letkol. Czi. Trisnu Novawan mengatakan, nantinya Ponpes Nurul Quran akan mewakili Kodim 0409 di tingkat provinsi.
“Alhamdulillah berjalan lancar, untuk wilayah Kodim 0409 diwakili oleh Ponpes Nurul Quran untuk ketingkat provinsi. Mudah-mudahan nanti bisa keluar sebagai juara dan bisa ke tingkat nasional. Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang sudah membantu menyukseskan gelaran Piala Kasad di Rejang Lebong ini,” ujarnya.
Sementara itu, komandan Batalyon Infanteri 144 Jaya Yudha, Mayor Inf. Eko Budiarto juga memberikan apresiasi kepada para peserta. Ia berharap kedepan selain pendidikan agama dan umum para santri juga memiliki prestasi di bidang olahraga.
“Ini luar biasa,tentu kegiatan positif seperti ini sangat kami dukung. Mudah-mudahan dari sinilah nanti lahir pemain-pemain berprestasi dan profesional,” tukas Danyon.
Anggota DPRD Rejang Lebong yang juga penggiat olahraga Putra Mas Wigoro,SE, SH,MH juga menambahkan, kegiatan ini sangat positif dan sebagai salah satu langkah dari TNI untuk memperhatikan atau memberikan wadah bagi para santri untuk mengembangkan potensi olahraganya.
” Saya sangat mendukung dan mengapresiasi, harapannya kedepan melalui Piala Kasad ini bisa menemukan pemain-pemain profesional,” pungkas Ketua Bappemperda DPRD Rejang Lebong itu.
Dibagian lain, Pelatih Ponpes Nurul Qur’an Meiji Saputra mengaku senang dan bangga dengan perjuangan dan capaian anak asuhnya.
” Alhamdulillah dengan persiapan 6 bulan akhirnya kita keluar sebagai juara. Targetnya bisa mewakili Bengkulu ke tingkat nasional,” kata Meiji optimis.
Piala Kasad tingkat Kodim 0409 Rejang Lebong sendiri digelar di Lapangan Pandawa kompleks Yonif 144 Jaya Yudha. (yon).