Rejang Lebong, Kawalnews.com – Giliran Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu menyalurkan sebanyak 100 paket sembako ke masyarakat terdampak penyesuaian harga BBM, Selasa (13/9/2022).
Kali ini, sasarannya adalah masyarakat di 3 kelurahan dan 1 desa di Rejang Lebong.
Adapun dari 100 paket sembako yang disalurkan, yakni 25 paket untuk masyarakat kurang mampu di Kelurahan Air Rambai, 30 paket untuk tukang angkot kurang mampu di Kelurahan Talang Rimbo, 25 paket untuk tukang becak, pemulung dan disabilitas di Kelurahan Sukaraja dan 20 paket untuk tukang ojek kurang mampu di Desa Kampung Delima.
“Semoga bantuan sosial ini dapat membantu masyarakat yang terdampak penyesuaian harga BBM,” kata Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan S.I.K melalui Kasatres Narkoba Iptu Cahya Prasada Tuhuteru, S.Tr.K.