Kawalnews.com – Tim Futsal binaan Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Bengkulu, meraih juara III dalam lomba Futsal persahabatan dalam rangka HUT Humas Polri ke-71. Kegiatan lomba digelar di Lapangan Puncak Futsal Pekan Sabtu Kota Bengkulu, Jumat (21/10/2022) sore.
Untuk juara pertama diraih Tim Futsal Humas Polda Bengkulu dan mendapat hadiah Rp 2 juta, juara kedua diraih tim Futsal dari Wartawan Media Nasional mendapat hadiah Rp 1,5 juta, dan juara III diraih Tim Futsal SMSI Bengkulu dengan mendapat hadiah Rp 1 juta, terakhir juara 4 diraih tim futsal wartawan lokal dengan mendapat hadiah Rp 500 ribu.
Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno, mengatakan pertandingan futsal ini merupakan ajang silaturahmi personel Humas Polda Bengkulu kepada media yang ada di Provinsi Bengkulu. Berbekal silaturahmi yang intens ini dapat meningkatkan sinergitas dalam upaya memajukan provinsi Bengkulu sesuai dengan tema HUT Humas Polri ke-71 yakni “Humas Polri yang Presisi Bangkit Bersama Masyarakat Menuju Indonesia Maju”.
“Pertandingan futsal ini selain sebagai sarana menjaga kebugaran juga ajang silaturahmi untuk meningkatkan kekompakan san sinergitas antara kepolisian dan insan pers di Provinsi Bengkulu,” jelas Kabid Humas.
Menambah suasana keakraban yang terjalin usai pertandingan, seluruh tim kemudian diundang untuk makan malam bersama di Holl Cafe.
Ketua SMSI Bengkulu Wibowo Susilo menyambut baik digelarnya event tersebut dalam rangka meningkatkan sinergi dan silaturahmi. “Kemitraan SMSI dan Humas Polda Bengkulu sudah lama terjalin, kami mengucapkan selamat HUT Humas Polri ke-76, semoga Humas Polri selalu menjadi mitra strategi wartawan dan media,” ungkap Wibowo.