Tingkatkan Kewaspadaan, PLN UPDK Bengkulu Simulasi Tanggap Darurat Bencana Alam dan Kebakaran

by redaksi redaksi
0 comment

Ujan Mas, Kawalnews.com – PT PLN (Persero) UPDK Bengkulu berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kepahiang dan Damkar Kepahiang menggelar Simulasi Tanggap Darurat Bencana Alam dan Kebakaran. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman kantor PLN UPDK Bengkulu dengan melibatkan seluruh pegawai dan TAD PLN UPDK Bengkulu pada hari, Jumat 11 November 2022.

Kegiatan ini merupakan upaya PLN untuk meningkatkan kesiapan serta kewaspadaan terhadap keadaan darurat seperti kebakaran serta hal lain yang tidak diinginkan.

“Kegiatan simulasi tanggap darurat bencana alam dan kebakaran seperti yang dilakukan hari ini rutin kami lakukan satu tahun sekali, sekaligus meningkatkan kesiapan dan kewaspadaan terhadap keadaan darurat seperti kebakaran serta hal lain yang tidak kita ingkinkan,”ungkap Manager UPDK Bengkulu, I Nyoman Buda.

Dalam kegiatan ini, TIM BPBD Kepahiang menurunkan delapan orang personil dan TIM Damkar Kepahiang menurunkan 10 orang personil dan satu unit mobil damkar dalam pelaksanaan Simulasi Tanggap Bencana Alam dan Kebakaran.

Dalam sambutannya, Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kepahiang, Zamakhsyari, menyampaikan kabupaten Kepahiang merupakan salah satu kabupaten dengan multi ancaman bencana, mulai dari gempa bumi, banjir, longsor, angin puting beliung sampai dengan gunung api. Oleh karena itu, kegiatan simulasi bencana merupakan salah satu kegiatan wajib yg harus dilakukan guna meningkatkan kewaspadaan, kesiapsiagaan dan ketangguhan masyarakat dalam menghadapi bencana yang kejadiannya sering tidak dapat kita duga-duga.

“Saya dan TIM BPBD kabupaten Kepahiang sangat berterima kasih sekali kepada PLN UPDK Bengkulu yang telah secara rutin mengadakan kegiatan simulasi tanggap darurat bencana yang secara tidak langsung juga telah ikut serta dalam upaya kegiatan pengurangan resiko bencana yang sedang digalakkan olah pemerintah melalui BNPB dan BPBD seluruh Indonesia,”ujar Zamakhsyari.

Kegiatan simulasi tanggap darurat bencana alam dan kebakaran ini merupakan kegiatan rutin dilaksanakan di lingkungan PLN UPDK Bengkulu. Dengan adanya simulasi ini akan menguji, mengevaluasi serta memahami kondisi darurat dan gangguan sehingga ke depannya PLN mampu melakukan pengamanan bila kondisi terburuk yang terjadi sewaktu-waktu. Selain itu juga untuk meningkatkan hubungan kerja sama dengan stakeholder BPBD kabupaten Kepahiang dan Damkar kabupaten Kepahiang.

You may also like

Leave a Comment