Rejang Lebong – Mencegah terjadinya keributan yang ditimbulkan oleh para pemain dan penonton yang kerap terjadi dalam suatu pertandingan Futsal, Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu menerjunkan personelnya untuk melakukan Pengamanan di Gedung Olahraga Curup Kelurahan Pasar Baru Kecamatan Curup Kabupaten Rejang Lebong, Minggu (12/2/2023).
Aiptu Anwar Sadat, SH sebagai Komandan Regu Pengamanan dalam gedung Lomba Futsal Expo Politeknik Raflesia Tahun 2023 dengan 4 orang anggotanya tetap semangat sampai kegiatan selesai.
Untuk Kegiatan Lomba Futsal Expo Politeknik Raflesia Tahun 2023 diikuti oleh Siswa SMA/SMK se- Provinsi Bengkulu dengan jumlah peserta 25 team. Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan, S.IK melalui Kabagops Polres Rejang Lebong Kompol Yusiady S.IK Menjelaskan kegiatan pengamanan Lomba Futsal digelar selama 5 hari yang dimulai dari Sabtu 11 februari sampai Rabu 15 februari 2023.
“Menghindari pertikaian antar tim yang bertanding, Polres Rejang Lebong menerjunkan 34 Personel untuk menjaga hal – hal yang tidak diinginkan. Pengamanan ini merupakan wujud pelayanan Polri kepada masyarakat agar pelaksanaan kegiatan berjalan aman lancar dan kondusif,” kata Kabagops Polres Rejang lebong Kompol Yusiady.