Kapolsek Gading Cempaka Laksanakan Penyuluhan di SD Islam Al Azhar

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu – Kapolsek Gading Cempaka Polresta Bengkulu Polda Bengkulu Kompol Kadek Suwantoro menjadi narasumber dalam penyuluhan mengatasi kenakalan remaja di SD Islam Al Azhar Kota Bengkulu, Senin (20/2/2023) siang, pukul 11.00 WIB.

Adapun, kegiatan yang dilaksanakan di Jalan Muhajirin Kelurahan Padang Nangka Kecamatan Singaran Pati tersebut, juga dihadiri Kepala Sekolah Wiyoto, S.Pd.I., dewan guru dan para siswa siswi.

Dalam penyampaiannya, Kapolsek memberikan bekal kepada para siswa tentang bahaya dari kenakalan remaja, dan antisipasi kenakalan remaja. Tidak hanya itu, namun juga disampaikan tentang tertib berlalu lintas.

“Kegiatan ini bagian dari pada upaya pihak sekolah dan Polri untuk mencegah gangguan Kamtibmas, khususnya dilingkungan sekolah. Selain itu mengajarkan anak sejak dini agar membudayakan hidip ber disiplin dan beretika baik,” kata Kadek.

Diakhir materi, kapolsek menyampaikan rekomendasi atau pesan kepada para pelajar dan dewan guru guna antisipasi kenakalan remaja, diantaranya agar menguatkan sikap mental siswa/i untuk mampu hadapi era saat ini, menguatkan pembelajaran budi pekerti, etika dan agama, memperbaiki keadaan lingkungan sekitar baik dimasyarakat ataupun keluarga, memperkuat motivasi untuk bertingkah laku yang baik, lakukan kelompok diskusi untuk saling mengemukan pendapat, sediakan sarana untuk ciptakan suasana yang optimal demi perkembangan pribadi yang wajar, dan beri sanksi tegas kepada pelaku kenakalan remaja.

You may also like

Leave a Comment