Kapolres Rejang Lebong Tinjau Langsung Lokasi Longsor di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau

by redaksi redaksi
0 comment

Rejang Lebong – Kapolres Rejang Lebong Polda bengkulu AKBP Tonny kurniawan tinjau bencana Tanah longsor yang terjadi di Desa Taba Padang Kecamatan Binduriang Kabupaten Rejang Lebong, Senin (13/3/2023).

Dijelaskan Oleh Kapolres Rejang Lebong Bahwa telah terjadi bencana alam tanah longsor yang menutup jalan Lintas Curup-Lubuklinggau pada Senin (13/3/2023) Sekira Pukul 02.12 WIB.

Akibat Longsor tersebut Jalan lintas sepanjang 40 Meter tertimbun tanah setinggi 1 Meter yang mengakibatkan Arus lalu lintas Curup-Lubuklinggau sempat lumpuh total.

Ditambahkan oleh AKBP Tonny Kurniawan SIK yang turun langsung ke lokasi longsor mengungkap, petugas kepolisian baik dari Polres Rejang Lebong maupun Polsek PUT telah Diturunkan sejak awal longsor untuk melakukan pengamanan.

“Sejak pukul 07.30 Wib Tadi jalur tersebut sudah bisa dilalui secara bergantian / Buka tutup tetap para pengendara harus tetap hati- Hati mengingat masih ada sisa material yang mengakibatkan jalan licin ,namun upaya pembersihan masih terus dilaksanakan oleh petugas BPBD Kab. Rejang Lebong dibantu personel Polri dan mudah – Mudahan sebelum siang ini akan kembali Normal,” ujar AKBP Tonny.

You may also like

Leave a Comment