Bengkulu Utara – Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya Wardana, S.I.K, M.M dan Ketua Bhayangkari Ny. Monic Andy menyambut kunjungan kerja Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya,MH dan Ketua Bhayangkari Bengkulu Ny. Evi Armed Wijaya di Polres Bengkulu Utara pagi ini, Kamis (16/03/23).
Tiba di Polres Bengkulu Utara, Kapolda Bengkulu dan Ketua Bhayangkari menerima pengalungan bunga dari Kapolres Bengkulu Utara , dilanjutkan dengan penyambutan menggunakan tarian adat dari Enggano.
Dalam Kunjungan perdana Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Drs. Armed Wijaya M.H juga menyempatkan diri untuk memberikan arahan kepada Personil Polres Bengkulu Utara yang bertempat di Aula Polres Bengkulu Utara. Kapolda Bengkulu juga menyampaian ucapan terima kasih kepada seluruh Personil Polres Bengkulu Utara dalam penyambutan dirinya dan rombongan di Polres Bengkulu Utara.
Kapolda Bengkulu juga menyampaikan agar bekerja ikhlas melayani masyarakat dan memperioritaskan program kerja yang menjadi arahan Kapolri.
“Kepada seluruh personil bahwa telah memilih profesi sebagai anggota Polri untuk mencintai pekerjaan dan membangun Polri ini dengan sepenuh hati” tuturnya.
Laksanakan tugas dengan baik semasa kita diberi kepercayaan oleh Bangsa dan Negara yang merupakan harapan dari Kapolda.
“Kunjungan kerja Kapolda di Polres Bengkulu Utara ini merupakan kegiatan formal untuk melihat langsung kinerja di satuan kewilayahan” imbuhnya.
Kapolda berharap sinergitas antara Polri, TNI dan instansi terkait lainnya yang sudah terjalin dengan baik selama ini agar terus dipertahankan bahkan ditingkatkan demi melayani masyarakat.