Personel Polsek Air Besi Lakukan Pengamanan Salat Tarawih

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Utara – Untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, nyaman, lancar dan kondusif pada saat pelaksanaan salat Tarawih, Personel Polsek Air Besi Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu,  Bripka Andi Supriadi dan Bripda Rachmat melaksanakan kegiatan pengamanan Salat Tarawih di Masjid Miftahul Jannah di Desa Dusun Curup Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara Jumat,  (31/03/23).

Kapolsek Air Besi Iptu Joko Susanto., S.H., mengatakan kegiatan yang dilakukan Personel Polsek Air Besi ini, merupakan kegiatan pelayanan yang dilakukan kepada umat muslim yang melaksanakan salat tarawih dibulan suci Ramadan.

Pengamanan salat tarawih dilaksanakan mulai pada saat jemaah berangkat ke Masjid sampai selesai melaksanakan salat, dan pengamanan ini merupakan bentuk rangkaian pelayanan di bulanan Ramadan.

“Ini dilakukan guna untuk memberikan rasa aman, nyaman kepada umat muslim yang melaksanakan salat tarawih, serta untuk menciptakan dan memelihara Kamtibmas, maka kami harus hadir di tengah masyarakat dan bersama masyarakat pula kita laksanakan agar Kamtibmas itu terwujud,” Pungkas Kapolsek.

You may also like

Leave a Comment