Membersamai Jemaah Masjid, Kapolresta Gelar Safari Ramadan

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu – Dalam rangka mengisi kegiatan positif selama bulan suci Ramadan, Polresta Bengkulu melaksanakan kegiatan Safari Ramadan. Kali ini kegiatan Safari Ramadan di Masjid Baiturrahman Kelurahan Semarang, Kamis (14/04/2023).

Kegiatan Safari Ramadan merupakan kegiatan postif yang dapat dilakukan selama bulan suci Ramadan, dalam kegiatan ini umat muslim dapat bersilaturahmi dan berkumpul bersama dibulan yang berkah ini.

Kapolresta Bengkulu Polda Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono hadir langsung dalam kegiatan ini bersama PJU, Kapolsek Teluk Segara dan Personel Polresta Bengkulu yang turut hadir.

Kapolresta dalam sambutanya menyampaikan safari ramahdan ini merupakan salah satu program positif yang dilaksanakan Polresta Bengkulu selama bulan suci ramahdan.

“Kami sangat senang disore hari yang baik ini bisa berkumpul dan bersilaturahmi bersama bapak-bapak dan ibu-ibu dimasjid yang kita cintai ini, ini adalah salah satu bentuk kegiatan postif yang kami lakukan selama bulan suci ramadhan berkumpul dan bersilaturahmi kepada bapak ibu sekalian sekaligus ingin mendengarkan apakah ada keluh kesah bapak ibu sekalian kepada kami dari pihak Kepolisian,” Ungkap Kapolresta.

Pada kegiatan ini juga turut hadir Wakil Walikota Bengkulu Dedi Wahyudi, S.E., M.M.

Dalam kegiatan ini juga Kapolresta Bengkulu turut berbuka bersama, Salat Isya, dan diakhiri dengan Salat Tarawih berjemaah.

You may also like

Leave a Comment