Lebong – Personel Polres Lebong dan Polsek jajaran dikerahkan untuk melaksanakan pengamanan pelaksanaan Salat Idufitri diwilayah itu, Sabtu (22/4/2023) pagi.
Adapun, untuk pengamanan ibadah Salat Idulfitri yang diikuti jajaran Forkopimda dipusatkan di Masjid Jamik Al Azhar Kelurahan Pasar Muara Aman Kecamatan Lebong Utara Kabupaten Lebong, yang diikuti oleh Kapolres Lebong Polda Bengkulu AKBP Awilzan, Bupati Lebong Kopli Ansori, dan unsur Forkopimda lainnya, serta pimpinan OPD, dan juga jemaah.
Selain itu, nampak mengikuti Salat Idulfitri para camat, lurah, kades dan ASN Pemkab Lebong.
Bupati Lebong Kopli Ansori dalam sambutannya menyampaikan “puji syukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT kita bisa melaksanakan Salat Idulfitri saat ini”.
Pelaksanaan Salat Idulfitri ini memperhatikan keputusan dari Menteri Agama 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Sabtu tanggal 22 April 2023.
“Atas nama pribadi Bupati dan Wakil Bupati beserta keluarga mengucapkan selamat hari raya idul Fitri 1444 H pada khususnya masyarakat Lebong, adanya perbedaan pelaksanaan Salat Idulfitri ialah hal yang biasa dan atas nama pemerintah agar dapat memahami perbedaan ini. Perangkat agama harus fokus melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab,” ucap Bupati.
Dalam kesempatan itu, Bupati Kopli juga menyampaikan pihaknya akan menyumbangkan dana Rp 20 juta untuk pembangunan Masjid Jamik Al Azhar.
Sementara itu, untuk penceramah Salat Idulfitri diisi oleh Ustaz Arfan Effendi.
Terkait pengamanan pelaksanaan Salat Idulfitri, personel Polsek Lebong Utara mengerahkan 11 personelnya.
“Pengamanan Salat Idulfitri merupakan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat dan untuk memberikan rasa aman,” kata Kapolsek Lebong Utara Iptu M Subhkan.
Terpisah, Kapolres Lebong AKBP Awilzan mengatakan, pengamanan ibadah Salat Idulfitri dilaksanakan selama dua hari, yakni Jumat dan hari Sabtu dengan pengerahan personel dari Polres dan Polsek jajaran.