Bengkulu Utara – Bhabinkamtibmas Polsek Padang Jaya mengikuti pendampingan Forum Konsultasi Publik (FKP) bersama Bhabinsa dan para tokoh masyarakat DesaTanjung Harapan Kecamatan Padang Jaya Kab. Bengkulu Utara, Jum’at (5/5/2023).
Saat pelaksanaan FKP, peserta FKP diminta memeriksa kelompok kesejahteraan dimulai dari sangat miskin, miskin, rentan miskin, dan tidak miskin.
Hasil pendataan awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) 2023, pada tahap berikutnya, rekomendasi perubahan kelompok kesejahteraan akan didiskusikan dalam forum sehingga diperoleh data REGSOSEK FKP sesuai kesepakatan bersama.
Kapolsek Padang Jaya IPTU RATNO, S.H. mengatakan, adanya kegiatan ini dapat menilai perekonomian dan hubungan sosial yang merata di masyarakat. “Kegiatan ini memberikan kesempatan kepada Masyarakat Kecamatan Padang Jaya atau Desa Desa yang didatangi agar di data dan kegiatan ini membantu program pemerintah agar tepat sasaran,” ujarnya.
“Seperti program kesehatan, pendidikan, kewirausahaan, dan lain lain karena membutuhkan data yang faktual dan akurat,” ujarnya.
Kapolsek Padang Jaya Polda Bengkulu berharap dari kegiatan ini dapat dilakukan secara merata di Desa Desa yang berada di Kecamatan Padang Jaya.
“Harapan kedepannya dengan adanya pendataan REGSOSEK 2023 ini banyak program-program pemerintah yang semakin menyebar luas dan dapat dirasakan oleh masyarakat Desa Desa terutama di Kecamatan Padang Jaya,” tutupnya.