Kabag Ops Polres Lebong Hadiri Penilaian Kinerja Pra Verifikasi Penanganan Stunting

by redaksi redaksi
0 comment

Lebong – Kabag Ops Polres Lebong Polda Bengkulu AKP Darsono, menghadiri Penilaian Kinerja Pra Verifikasi Penanganan Stunting di LCC Pemda Lebong, Selasa (16/5/2023) pagi.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Lebong Drs. Fahrurrozi, dan unsur Forkopimda Lebong lainnya.

Adapun, kegiatan tersebut dilakukan secara Zoom Meeting oleh Pemprov Bengkulu. Sedangkan berdasarkan penilaian, Kabupaten Lebong baru mencapai angka 40 persen dalam penanganan stunting.

Seperti diketahui, penurunan angka stunting ini menjadi tugas semua stake holder dan secara nasional, ditargetkan pada 2024, angka stunting turun hingga 14 persen.

Stunting saat ini masih menjadi masalah besar yang harus segera diselesaikan di Tanah Air. Apalagi stunting dapat memengaruhi kualitas sumber daya manusia sebuah negara, bukan hanya berdampak kepada kondisi fisik anak, melainkan juga kesehatan hingga kemampuan berpikir anak.

You may also like

Leave a Comment