KRYD Sabtu Malam, Sasar Kawasan Wisata dan Tempat Hiburan

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu – Sebanyak 44 personel Polresta Bengkulu Polda Bengkulu melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran objek wisata dan tempat hiburan, Sabtu (20/5/2023) malam.

Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono melalui Kasi Humas Iptu Nurlaila mengatakan, kegiatan KRYD ini dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Januri Sutirto, S.H., didampingi Kasat Reskrim Polresta Bengkulu AKP Samson Sosa Hutapea, S.I.K, Kapolsek Teluk Segara Kompol Irzal, Ps Kasat Samapta AKP Yans Irvai, Kasi Was AKP Sriyanto dan Pama Polresta Bengkulu.

Dijelaskan Kasi Humas, sasaran lokasi KRYD adalah kawasan Pantai Zakat di Jalan Bencoolen, kawasan Kota Tuo di Jalan Bencoolen, Chivas Cafe dan Toba Nauli Resto di Jalan Budi Utomo.

“KRYD ini untuk sasaran kegiatannya adalah pelaku tindak pidana 3C, pelaku balap liar, Sajam, Miras dan Narkoba,” jelas Kasi Humas.

Dalam pelaksanaan KRYD, tim dibagi menjadi dua, tim 1 dipimpin Kabag Ops dan Tim 2 dipimpin Kapolsek Teluk Segara.

Hasilnya, didapati para pengunjung cafe mengkonsumsi Miras dan dilakukan teguran dan imbauan kepada pengelola cafe untuk tidak menjual miras dan kepada pengunjung untuk tidak mengkonsumsi Miras. Adapun miras yang ditemukan di Chivas Cafe sebanyak 5 liter tuak dan dibuang oleh pemilik cafe.

You may also like

Leave a Comment