Polsek Gading Cempaka Sosialisasi Progam Polisi RW

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu – Polsek Gading Cempaka Polresta Bengkulu Polda Bengkulu melaksanakan kegiatan sosialisasi program Polisi RW. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ballroom Ibnu Sina Lantai 5 Gedung GTC Polkeslu Kemenkes Jalan Indragiri Kelurahan Padang Harapan Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu, Rabu (24/5/2023).

Adapun, kegiatan dilaksanakan dalam bentuk sosialisasi Polisi RW melalui pemaparan slide materi dan dihadiri oleh Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, Camat Gading Cempaka, Camat Singaran Pati, dan undangan lainnya.

Sementara dari unsur masyarakat, hadir para lurah, ketua RW, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan masyarakat setempat dari dua kecamatan, yakni Kecamatan Singaran Pati dan Kecamatan Gading Cempaka.

Dalam arahannya, Kapolresta Bengkulu memperkenalkan polisi RW yang bertugas dan memberikan penekanan diantaranya memulai interaksi yang konsisten antara Polisi RW dengan Ketua RW dan para tokoh yang ada di RW nya, mendengarkan, menerima terhadap keluh kesah, harapan dan permasalahan RW, melakukan scanning, analisys, respone dan assesment terhadap kerawanan wilayah RW nya masing-masing.

You may also like

Leave a Comment