Antisipasi Gangguan Keamanan dan Kejahatan, Polsek Lais Laksanakan Patroli Blue Light.

by redaksi redaksi
0 comment

Malam adalah saat-saat paling rawan terjadinya gangguan keamanan, baik yang timbulkan kerugian materil maupun yang sebatas mengganggu ketertiban umum.

Terkhusus di wilayah hukum polsek Lais, adanya beberapa objek vital dan objek khusus yang harus tetap terjaga keamanannya, dan juga pemukiman penduduk yang perlu dijaga dari ancaman gangguan kejahatan.

Mengantisipasi hal ini, Polsek Lais rutin melaksanakan patroli blue lught untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan kejahatan.

Tindakan pencegahan dilakukan dengan rutin melaksanakan patroli Blue Lught, menyambangi objek khusus dan objek vital di wilayah hukum polsek Lais dan juga melaksanakan patroli ke pemukiman penduduk.

Selain itu personel patroli blue light juga sampaikan imbauan dan pesan kamtibmas kepada para pemuda yang nongkrong di pinggir jalan agar tidak lakukan hal-hal yang dapat menggangu keamanan.

Terpisah Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya Wardana,S.I.K.,M.M. melalui Kapolsek Lais Iptu Sukamto menerangkan bahwa patroli blue light ini dilaksanakan untuk cegah terjadinya gangguan keamanan dan kejahatan. Patrolii Blue Light akan tetap rutin dilaksanakan pada jam-jam rawan dan tempat-tempat rawan yang berpotensi terjadinya gangguan kemananan dan kejahatan. ” Kita berupaya hadirkan Polri yang menjaga keamanan dan ketertiban melalui patroli Blue Light ini”, demikian diterangkan Kapolsek Lais Iptu Sukamto.

You may also like

Leave a Comment