Ikuti Pelatihan dan Penyuluhan Ketahanan Pangan, Kapolsek Padang Jaya Berikan Arahan kepada Kelompok Tani

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Utara – Kapolsek Padang Jaya Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu Iptu Ratno, S.H. memberikan arahan kepada kelompok tani saat mengikuti kegiatan Pelatihan dan Penyuluhan Ketahanan Pangan di Desa Arga Mulya Kecamatan Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara, Sabtu (27/05/2023).

Kegiatan ini dihadiri Camat Padang Jaya, Kapolsek Polsek Padang Jaya, Danramil Lais diwakili Babinsa, Bhabinkamtibmas polsek padang jaya, PPL Pertanian, Kades Arga mulya, Ketua BPD, Pendamping desa, dan Kelompok Tani.

Mengawali sambutannya Camat Padang Jaya Maman Suherman, STTP. mengucapkan terima kasih kepada Polres Bengkulu Utara terkhusus kepada Polsek Padang Jaya yang telah memenuhi undangan dan menghadiri acara Pelatihan dan Penyuluhan Ketahanan Pangan di Desa Arga Mulya.

“Yakni terimakasih kepada Kapolsek Padang Jaya Iptu Ratno, S.H. telaha memberikan semangat dan motivasinya kepada para petani kami dan selalu mendukung program ketahanan pangan ini untuk kemajuan masyarakat Desa, adapun tujuan dalam penanaman bawang merah untuk upaya mengendalikan laju inflasi dalam program nasional,” paparnya.
Di tempat sama, Kapolsek Padang Jaya Iptu Ratno, S.H. mengucapkan dukungannya kepada, Kecamatan, Desa, PPL dan kelompok tani Desa Arga Mulya Kecamatan Padang Jaya.

“Kegiatan Penanaman Bawang Merah di Desa Arga Mulya sekarang ini adalah upaya mengendalikan laju inflasi nasional di wilayah hukum Polres Bengkulu Utara khususnya di wilayah hukum Polsek Padang Jaya, untuk itu kami dari pihak Kepolisian akan selalu mendukung apa yang menjadi program pemerintah untuk memajukan masyarakat Desa, silahkan para peserta untuk diikuti dan diambil ilmu yang bermanfaat dengan penuh semangat.” pungkasnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan sesi pemberian materi oleh tim PPL Pertanian untuk lebih detail dalam penanaman bawang merah.

You may also like

Leave a Comment