Polsek Padang Jaya Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu – Bhabinkamtibmas Polsek Padang Jaya Aipda Sumaryanto hadiri Musyawarah Penyusunan APBDES Tahun Anggaran 2023 bertempat di Desa Sido Mukti Kec. Padang Jaya Kab. Bengkulu Utara, Selasa (27/06/2023).
Turut hadir dalam kegiatan Camat Padang Jaya, Wakapolsek Padang Jaya, Kades Sido Mukti, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa Koramil Lais, Ketua BPD beserta anggota, Pendamping local desa, Pendamping desa, Tokoh Agama, Toko Masyarakat, dan Tokoh Perempuan.
Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya Wardana, S.IK., M.M. melalui Wakapolsek Padang Jaya IPDA Sutarto mengatakan APBDes adalah Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa yang telah disusun melalui Musyawarah Desa. Dalam APBDes terdapat arah kebijakan pembangunan Desa dan kegiatan ini meliputi penyelenggaraan pemerintahan Desa, pelaksanaan pembangunan Desa, pembinaan kemasyarakatan desa dan kegiatan pemberdayaan masyarakat yang akan dilakukan oleh pemerintah Desa.
Lebih lanjutnya mengajak seluruh masyrakat desa Sido Mukti, untuk ikut mengawasi, dana desa yang pada akhirnya diwujudkan untuk kesejahteraan masyarakatnya dan supaya sesuai dan tepat sasaran, dalam pelaksanaan pembagunan.
Semoga dengan disahkan APBDes ini, program-program yang telah di rencanakan dapat berjalan sesuai waktu yang telah di tentukan. Kemajuan dan kesejahteraan desa Panca Agung tercapai atas kerjasama Pemdes dengan komponen masyarakat lainnya.
Kami berharap apabila ada permasalahan di dalam melaksanakan kegiatan agar segera dikordinasikan dan diselesaikan didalam lembaga desa itu sendiri, tentunya dengan diadakan musyawarah, untuk mencapai mufakat.