Kaur – Bhabinkamtibmas Polsek Kaur Tengah Polres Kaur Polda Bengkulu, Monitoring penyaluran Bantuan Langsung Tunai BLT- DD Tahap III Tahun Anggaran 2023 di Desa Benua Ratu Kecamatan Luas Kabupaten Kaur, Jumat, (21/07/2023) sekira pukul 09.00 WIB.
Kegiatan ini di dihadiri oleh Kepala Desa Benua Ratu, Ketua BPD dan anggota, Bhabinkamtibmas Aipda Muksin, dan Warga Penerima Bantuan BLT.
Adapun besran Pembagian BLT- DD Tahap III ini yaitu dari bulan Juli-Agustus-September yang perbulannya sebesar Rp. 300.000.
Dalam giata Monitoring tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Kaur Tengah memberikan Imbauan agar penyeleksian penerima bantuan dana Desa harus tepat sasaran sesuai kriteria dan tidak memihak serta jangan sampai calon penerima KPM BLT-DD tumpang tindih dengan bantuan sosial lainnya.
“Dalam penetapan penerima BLT-DD thn 2023 harus sesuai dengan peraturan Pemerintah Pusat dan Peraturan Pemerintah daerah,” imbau Bhabinkamtibmas Aipda Muksin.
Dari hasil kegiatan setelah di adakan rapat verifikasi ditentukan 19 KPM penerima manfaat BLT- DD tahun 2023 untuk desa Benua Ratu.