Bengkulu Utara – Kapolsek Lais Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu, Iptu Sukamto menghadiri rapat koordinasi pemantapan pelaksanaan Upacara Peringatan HUT RI ke-78 kecamatan Lais pada Kamis (10/8/2023) pagi.
Rapat yang dilaksanakan di kantor camat Lais ini dihadiri oleh Camat Lais Heri Sulfana, S.Sos., Danramil Lais yang diwakili oleh Babinsa Koptu Nursaeni, Kapolsek Lais Iptu Sukamto, dan Kepala SMAN 3 Bengkulu Utara Arnaldo,S.Pd.
Dalam rapat ini dibahas persiapan akhir untuk pelaksanaan upacara peringatan HUT RI ke-78 Kecamatan Lais, yang direncanakan akan digelar di lapangan upacara SMAN 3 Bengkulu Utara .
Rapat koordinasi ini dilaksanakan mengingat hari pelaksanaan sudah dekat, dan merupakan rapat untuk finalisasi beberapa hal terkait persiapan pelaksanaan upacara untuk hindari adanya kendala pada saat pelaksanaan.
Dimintai keterangan dalam kesempatan terpisah, Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya Wardana, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Lais Iptu Sukamto menerangkan bahwa pelaksanaan upacara peringatan HUT RI tahun ini merupakan yang pertama dilaksanakan di kecamatan Lais setelah adanya pandemi Covid-19.
“Tahun ini kita kembali menggelar Upacara di kecamatan Lais setelah pandemi Covid-19 berakhir, dengan rapat koordinasi ini, kita persiapkan upacara ini sebaik mungkin,” demikian diterangkan Kapolsek Lais Iptu Sukamto.