Peringati HUT RI Ke-78, Polda Bengkulu Gelar Upacara Kenaikan Bendera

by redaksi redaksi
0 comment
Bengkulu – Memperingati HUT RI Ke-78, Kepolisian Daerah Bengkulu menggelar upacara kenaikan bendera dilapangan Rekonfu Polda Bengkulu, Kamis (17/08/2023). Bertindak sebagai Inspektur Upacara yaitu Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs. Agus Salim. Sementara itu Komandan Upacara diemban oleh Kompol David Tampubolon, S.H.
Tampak hadir pada upacara kenaikan bendera tersebut Pejabat utama Polda Bengkulu, barisan anggota dan ASN Polda Bengkulu lainnya.
Memulai pelaksanaan upacara, Inspektur Upacara memasuki lapangan Upacara dan memberikan penghormatan kepada Inspektur Upacara. Setelah dilanjutkan Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara barulah petugas pengibaran Bendera Merah Putih menjalankan tugasnya.
Setelah bendera berhasil dikibarkan, Inspektur Upacara memimpin mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para arwah pahlawan yang telah gugur. Tak lupa pembacaan Teks Pancasila oleh Inspektur Upacara, diikuti seluruh peserta upacara.
Rangkaian upacara selanjutnya pembacaan pembukaan UUD 1945 oleh petugas dan dilanjutkan pembacaan Teks Proklamasi oleh Inspektur Upacara.
”Alhamdulillah rangkaian upacara kenaikan bendera berjalan dengan khidmat, tertib dan lancar,” ucap Kabid Humas : Kombes Pol Anuardi, S.I.K., M.Si., C.P.H.R.

You may also like

Leave a Comment