Bhabinkamtibmas Dan Polisi RW Berikan Penyuluhan Kepada Warga

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Utara – Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman diwilayah hukum Polres Bengkulu Utara terutama di Wilayah Binaannya Bhabinkamtibmas Bersama, Polisi RW melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas dan Penyuluhan kepada warga desa Sido Dadi kecamatan Arma Jaya.

Dalam kegiatan ini Bhabinkamtibmas Aiptu Wiwit  Dan Polisi RW Aiptu Kusyadi menyampaiakan tentang pentingnya menjaga Silaturahmi terkait keamanan dan ketertiban kondusifitas di Desa Sido Dadi  melalui pesan pesan kamtibmas.

Kasat Binmas Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu Akp Selamet Suprihatin.S.M  diwakili Bhabinkamtibmas menuturkan bahwa tugas bhabinkamtibmas Dan Polisi RW diantaranya melaksanakan kegiatan Silaturahmi dan Himbauan Kamtibmas dengan semua pihak termasuk tokoh pemuda tokoh masyarakat untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman karena keamanan suatu daerah itu bukan semata menjadi tanggung jawab pihak Kepolisian akan tetapi menjadi tanggung jawab bersama karena pihak Kepolisian tidak akan bisa berjalan sendiri tanpa adanya dukungan dari tokoh agama tokoh masyarakat maupun perangkat desa yang ada di khususnya di desa Sido dadi Kecamatan Arma Jaya”.

Di tempat yang sama kades Sido Dadi  mewakili masyarakat menuturkan sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh pihak Kepolisian dalam hal ini Bhabinkamtibmas Dan Polisi RW Polres Bengkulu Utara yang senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga dan masyarakat Desa Sido Dadi.”

You may also like

Leave a Comment