Seluma – Viral Video warga memperlihatkan kerusakan jalan aspal di Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu, yang baru saja dibangun.
Kondisi jalan aspal hitam di lingkungan Pasar Tradisional di Desa Tumbuan, Kecamatan Lubuk Sandi ini ambyar meski hanya dicongkel menggunakan jari.
Proyek yang dikerjakan oleh CV Sri Konstruksi ini menelan anggaran sebesar Rp 634 juta, dengan lama pengerjaan 90 hari, dengan konsultan dari PT Raga Jaya Konsultan. Adapun, proyek ini dibiayai dari APBP Seluma 2023.
Pembangunan jalan lapisan kontruksi (lapen) tersebut memiliki panjang 350 meter dikeluhkan oleh masyarakat. Mereka menilai pengerjaan proyek ini terkesan asal jadi.
Kekesalan warga diluapkan dengan mengabadikan di telepon genggam dan membagikan ke sejumlah platform media sosial.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Seluma, Muhamad Saipullah belum memberikan klarifikasi resmi terkait hal ini.