Bengkulu Utara – Kasat Lantas Polres Bengkulu Utara, IPTU Ayu Sekar Sari Kuraisin, S.Tr.K., S.I.K., menerima penghargaan sebagai peserta Rakernis terbaik tim pembina Samsat. Penghargaan tersebut diberikan oleh Dirlantas Polda Bengkulu, Kombes Pol. Joko Suprayitno, S.StMk., S.H., pada acara Rakernis Samsat Polda Bengkulu, Rabu (8/11/2023) di Hotel Grage, Bengkulu.
Penghargaan tersebut diberikan atas prestasi Iptu Ayu dalam mengikuti Rakernis Samsat Polda Bengkulu. Iptu Ayu dinilai aktif dalam mengikuti kegiatan Rakernis, memberikan masukan yang konstruktif, dan berkontribusi dalam penyusunan program kerja Samsat Polda Bengkulu.
Dalam Kegiatan ini, bersama Kasat Lantas di ikuti tim Samsat Bengkulu Utara yang di wakili oleh KUPP Bengkulu Utara M.Syafiri, S.Pd, Kanit Regident Ipda Mulyanto, dan Kanit Kamsel Bripka R. Sihombing, ikut serta dalam acara tersebut yang membahas evaluasi program kegiatan tahun 2023 dan perencanaan program th 2024 dalam rangka peningkatan pendataan asli Daerah Provinsi Bengkulu untuk mendukung terwujudnya pembangunan nasional.
Iptu Ayu mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan. Ia mengaku bangga dapat mewakili Polres Bengkulu Utara dalam Rakernis Samsat Polda Bengkulu.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Dirlantas Polda Bengkulu, Kombes Pol. Joko Suprayitno, SStMk., S.H., atas penghargaan yang diberikan. Saya akan terus berusaha meningkatkan kinerja saya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar IPTU Ayu.
Pemberian penghargaan ini merupakan salah satu bentuk Polri agar dapat memotivasi anggota Polri lainnya untuk meningkatkan kinerjanya.