Kasat Binmas dan Kasi Humas Polres BU, Sambangi Redaksi Media Harian Rakyat Online 

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Utara – Pada hari Selasa (05/12/2023) Kasi Humas dan Kasat Binmas Polres Bengkulu Utara kunjungi Redaksi Media Harian Rakyat Online, Dalam rangka meningkatkan pemahaman semua pihak tentang peran Polri dalam mengawal Pilpres 2024 dan betapa pentingnya menjaga situasi yang kondusif selama proses pemilihan berlangsung.

Pemilu 2024 adalah pesta demokrasi terbesar yang pernah dilaksanakan secara serentak di Indonesia, yang tentunya menjadi tantangan bagi seluruh elemen masyarakat dan rekan-rekan Media untuk dapat mensukseskan pemilu serentak 2024 mendatang, khusus di kabupaten Bengkulu Utara.

“Melalui Dialog Penguatan pemahaman ini diharapkan Kepada seluruh teman-teman Media kiranya dapat meningkatkan komunikasi publik dan memantapkan peran Polri dalam menjaga ketertiban selama Pilpres 2024 mendatang agar dapat terlaksana dengan baik dan sukses, ” Ujar Iptu Eri Andra.

Kasi Humas polres Bengkulu Utara Selasa 05 Desember 2023 Sambil berdialog. Disebutkannya, dialog ini adalah salah satu wujud Polri yang presisi dalam mempersiapkan Pilpres 2024 dan Polri berkomitmen untuk menjaga integritas Pemilu dan menjaga masyarakat Indonesia dalam proses demokrasi.

”Dengan meningkatnya kesadaran dan pemahaman tentang pentingnya Pemilu yang damai dan demokratis, diharapkan seluruh pemangku kepentingan dan teman-teman Media akan bekerja sama untuk menciptakan masa depan Indonesia yang lebih baik dan maju, menghadapi Pemilu 2024, dibutuhkan sinergitas semua pihak sehingga pesta demokrasi berjalan dengan aman dan kondusif,” kata Kasat Binmas AKP. Aljum Fitri, S.H., M.H., dalam dialog tersebut.

Satu sisi pimpinan Media Harian Rakyat Online, mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Bengkulu Utara beserta jajarannya, telah berkunjung ke Redaksi Media Harian Rakyat.

”Saya ucapkan terima kasih kepada Kapolres Bengkulu Utara beserta jajarannya, telah berkunjung ke Redaksi Media Harian Rakyat Online. Dengan segala kekurangan, kunjungan ini merupakan penghargaan yang luar biasa, Semoga polres Bengkulu Utara selalu menjadi garda terdepan dalam perlindungan masyarakat dan kami juga berkomitmen ikut serta menyukseskan Pemilu serentak 2024 mendatang, Salam presisi Hukum, ” Ungkap Rozi, HR. Pimpinan Media Harian Rakyat Online di ruang kerjanya.

You may also like

Leave a Comment