Rejang Lebong – Polsek PU. Tanding, Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu, turut serta dalam pengamanan rangkaian kegiatan ibadah Natal 2023 di Gereja GKII Desa Kasie Kasubun, Kecamatan PU. Tanding, Kabupaten Rejang Lebong. Kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan, pada Senin (25/12/2023).
Kapolsek PU. Tanding, IPTU Hengky Noprianto, S.H., M.H., beserta personil Polsek PU. Tanding melakukan pengamanan secara ketat untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan kepada jemaat Gereja GKII Desa Kasie Kasubun dalam melaksanakan rangkaian kegiatan ibadah Natal.
“Kami melaksanakan pengamanan ini sebagai upaya preventif untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan dan memberikan perlindungan kepada jemaat yang sedang melaksanakan ibadah Natal di gereja,” ujar Kapolsek.
Pengamanan dilakukan dengan melibatkan personil Polsek PU. Tanding yang ditempatkan di sekitar gereja dan titik-titik strategis lainnya. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan memastikan bahwa ibadah Natal berjalan dengan aman dan khidmat.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek PU. Tanding juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat, terutama kepada jemaat yang hadir dalam ibadah Natal. Pesan tersebut mencakup ajakan untuk peduli terhadap lingkungan, menjaga keamanan dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian apabila diperlukan.
“Polsek PU. Tanding siap membantu dan melayani masyarakat. Mari kita bersama-sama menjaga keamanan lingkungan kita dan merayakan ibadah Natal dengan damai dan khidmat,” tutup IPTU Hengky Noprianto.