Bengkulu Utara – Unit Kamsel Satlantas Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu, melaksanakan himbauan kamseltibcarlantas kepada pihak LPK Cemerlang Teknik, lembaga pelatihan mengemudi yang ada di kota Argamakmur Kabupaten Bengkulu Utara.
Kegiatan yang dipimpin oleh Kanit Kamsel Bripka R Sihombing dan 3 Anggota lainnya ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya para pengemudi, untuk mematuhi peraturan lalu lintas dan berkendara dengan aman.
Kapolres Bengkulu Utara AKBP Lambe Patabang Birana, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas IPTU Ayu Sekar Sari Kuraisin, S.Tr.K., S.I.K., mengatakan bahwa, “Dalam kegiatan tersebut, personil menghimbau kepada pihak LPK Cemerlang Teknik untuk selalu memberikan materi tentang keselamatan berlalu lintas kepada para peserta pelatihan mengemudi. Materi yang disampaikan antara lain tentang tata cara berlalu lintas, rambu-rambu lalu lintas, dan cara berkendara yang aman.” ungkapnya.
Selain itu, petugas juga menghimbau kepada pihak LPK Cemerlang Teknik untuk selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum digunakan untuk pelatihan. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa kendaraan dalam kondisi laik jalan dan tidak membahayakan keselamatan pengemudi dan pengguna jalan lainnya.
Pihak LPK Cemerlang Teknik menyambut baik kegiatan himbauan ini. Mereka menyatakan akan selalu memberikan materi tentang keselamatan berlalu lintas kepada para peserta pelatihan mengemudi. Mereka juga akan selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum digunakan untuk pelatihan.
Himbauan kamseltibcarlantas ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya para pengemudi, untuk mematuhi peraturan lalu lintas dan berkendara dengan aman. Hal ini penting untuk dilakukan guna mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.