Satbinmas Polres Bengkulu Utara Laksanakan Pembinaan Pos Kamling Kepada Warga 

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Utara – Sat Binmas polres Bengkulu Utara, melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) berupa penguatan kemampuan petugas pos kamling Desa Sido urip kecamatan Arma jaya sabtu (5/05)

Kegiatan tersebut diikuti oleh Kanit Binkamsa Sat binmas polres Bengkulu utara Aiptu Rohadi Dan Bhabinkamtibmas Desa Sido Urip Aiptu Andan serta para petugas pos kamling.

Kegiatan bertujuan memberi pengetahuan dan keterampilan para petugas pos kamling dalam pelaksanaan tugasnya menjaga keamanan lingkungan masyarakat.

Menurutnya, keberadaan pos kamling merupakan salah satu tempat untuk berkumpul dan wadah saling berbagi informasi dan berkomunikasi dengan warga. Pos kamling juga merupakan sarana untuk menciptakan situasi keamanan dilingkungan melalui kegiatan ronda.

Kanit Binkamsa Sat binmas polres Bengkulu utara Aiptu Rohadi menerangkan bahwa, dengan adanya kegiatan ini diharapkan petugas pos kamling mempunyai kesadaran dalam melaksanakan tugas kewajibannya ikut menjaga lingkungan melalui kegiatan ronda malam.

“Ditempat terpisah Kapolres Bengkulu Utara AKBP Lambe Patabang Birana, S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas Polres Bengkulu Utara  AKP Aljum Fitri, S.H., MT., mengatakan bahwa Kegiatan ini wujud kepedulian kita agar kesadaran warga timbul dengan sendirinya dalam menjaga Kamtibmas di lingkungannya, serta menunjukkan bahwa polri selalu ada di tengah tengah masyarakat guna memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat,” pungkasnya

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan sarana kontak bagi petugas pos kamling berupa tikar, lampu senter Dan dispenser

You may also like

Leave a Comment