Bengkulu – Dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-78, RS Bhayangkara Tk III Bengkulu bekerjasama dengan Smile Train  mengadakan berbagai bhakti kesehatan seperti operasi Bibir Sumbing dan Operasi Langit – Langit secara gratis.

Khusus untuk operasi bibir sumbing gratis yang digelar Sabtu (22/6/2024) diikuti sebanyak 26 orang pasien mulai dari usia 3 bulan hingga 23 tahun. Wakarumkit Bhayangkara  Tk III Bengkulu dr Debby mengatakan untuk mendapatkan operasi   bibir sumbing ini tidak memiliki syarat khusus hanya menunjukkan kartu keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Wakil kepala rumah sakit Bhayangkara Tk III Bengkulu dr Debby mengatakan kegiatan bhakti kesehatan ini rutin dilakukan setiap tahun dan diharapkan bisa memberikan manfaat bagi warga bengkulu yang ingin operasi bibir sumbing tanpa mengeluarkan biaya apapun.

” Kegiatan bhakti kesehatan operasi bibir sumbing ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat dalam rangka peringatan HUT ke 78 tahun Bhayangkara. Mudah-mudahan hal ini dapat bermanfaat terutama untuk pasien yang akan operasi sehingga pulih kembali dan mendapatkan senyum yang indah serta  lebih cerah,” ujar dr Debby wakarumkit Rs Bhayangkara Bengkulu.

Sementara kegiatan operasi bibir sumbing ini melibatkan 3 orang dokter spesialis bedah plastik yang profesional yakni dr Iqmal Perlianta, Sp. BP_RE, dr Pipit Hendri Yani BP_RE dan dr Bayu Fasi Bermani BP_ RE.

dr Iqmal mengatakan untuk operasi bibir sumbing hanya memerlukan waktu 20 menit dan untuk operasi langit langit sekitar 30 menit. “Ada kebahagiaan tersendiri yang kami  peroleh tatkala bisa melihat para pasien operasi bibir sumbing bisa senyum kembali,” tutur dr Iqmal.

You may also like

Leave a Comment