Bengkulu Selatan, KawalNews.Com – Dlam memeriahkan HUT ke 70 BS, Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Bengkulu Selatan, Santono M.Pd mengatakan, untuk lomba drumband dikategorikan untuk para pelajar tingkat pelajar SD sampai SMA sederajat. Sementara untuk pertandingan bola voli dikategorikan antar kecamatan di wilayah Bengkulu Selatan.
“Belum ditentukan jadwal pelaksanaannya. Sebab, saat ini masih kita susun mulai dari kepanitiaan dan juri. Tapi dipastikan kegiatan ini akan dilaksanakan,” ujar Santono.
Santono berharap seluruh sekolah khususnya yang memiliki perlengkapan drumband ikut serta memeriahkan kegiatan tersebut. Begitu juga dengan pihak kecamatan untuk menyiapkan minimal satu tim pada kegiatan pertandingan bola volly.
“Kami siapkan piala dan uang pembinaan untuk para pemenang tiap kategori lomba. Kemeriahan peringatan HUT ke 70 Bengkulu Selatan ada pada keikutsertaan peserta pada setiap kegiatan yang digelar OPD,” demikian Santono. (MC Bengkulu Selatan)