Kapolda Bengkulu Akan Maksimalkan Inovasi Dalam Bantu Masyarakat Ditengah Situasi Pandemi

by redaksi redaksi
0 comment

Kawalnews.com – Kapolda Bengkulu Irjen Pol.Drs. Teguh Sarwono, M.Si menerima kunjungan silahturahmi dari Kepala Cabang Jasa Raharja Provinsi Bengkulu Abdul Haris S.E, bertempat di ruang kerja Kapolda pada hari Senin(14/09/20).

Dalam kunjungan tersebut, Kepala Cabang Jasa Raharja Provinsi Bengkulu Abdul Haris S.E mengungkapkan kedatangannya ke Polda Bengkulu ini selain untuk menjalin tali silahturahmi juga sekaligus untuk membahas tentang inovasi-inovasi bersama yang telah dibuat dalam masa pandemi virus covid – 19 .

Menanggapi hal tersebut, Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs. Teguh Sarwono, M.Si., menyampaikan akan memaksimalkan invosi yang telah dibuat secara bersama untuk membantu masyarakat selama penanggulangan penyebaran virus covid – 19 yang masih menjadi pandemi tak terkecuali di Provinsi Bengkulu.

” Saya harap inovasi-inovasi yang telah dibuat bisa lebih maksimal lagi sehingga hasilnya pun sesuai dengan apa yang kita harapkan. ” Ungkap Kapolda Bengkulu Irjen Pol.Drs. Teguh Sarwono, M.Si. (AMBO/GJ)

You may also like

Leave a Comment