Bengkulu Selatan, KawalNews.com Pemkab Bengkulu Selatan akan melakukan penertiban terhadap kendaraan dinas, ini dalam rangka melakukan pembenahan aset milik daerah, Jumat (15/2/2019)
Sekretaris Daerah Bengkulu Selatan Yudi Satria MM, menegaskan pihaknya saat ini sedang mendata dan berupaya mengumpulkan kembali kendaraan dinas yang tidak sesuai peruntukannya.
“Baik itu yang saat ini ada di dalam daerah maupun luar daerah. Kita lakukan upaya persuasif kepada pemegang saat ini agar mengembalikan randis yang dipegangnya saat ini,” ujar Yudi.
Penggunaan kendaraan dinas, ditegaskam Yudi berdasarkan peraturan perundang undangan. Yakni disesuaikan dengan golongan atau jabatan Aparatur Sipil Negara (ASN), penataan randis menurut Yudi progresnya berjalan dengan baik. Sejumlah pihak yang sejatinya tidak layak memiliki randis sudah mengembalikan ke pihak Pemkab Bengkulu Selatan.
“Setelah dikumpulkan dan kita data. Randis kita serahkan kepada pihak yang selayaknya memiliki randis. Saya rasa tidak perlu melibatkan aparat penegak hukum untuk menarik randis ini. Cukup dengan upaya persuasif. Saya rasa pihak pihak tersebut mau bekerjasama demi kebaikan bersama,” tutup Yudi.(Emi)