Kawalnews.com – KPK bekerjasama dengan KPU, Bawaslu dan Pemprov Bengkulu menggelar Pembekalan Pilkada Berintegritas 2020 dengan tema Mewujudkan Pimpinan Daerah Berintergritas Melalui Pilkada Serentak yang Jujur dan Berintegritas bertempat di Balai Daerah Semarak Provinsi Bengkulu pada Kamis (12/11/2020).
Acara ini dirangkai dengan Pemaparan Materi-materi dari narasumber dari KPK, Bawaslu, KPU dan Kemendagri RI mengenai upaya mewujudkan Pilkada Berintegritas kepada semua pihak di 270 Daerah. Saat konferensi pers, Nurul Gufron selaku Pimpinan KPK RI menyampaikan pesannya kepada Masyarakat Bengkulu agar untuk berhati-hati memilih pemimpin. Untuk memilih pemimpin tentu butuh seleksi yang benar-benar kita lihat dari kriteria pemimpin yang pantas atau tidaknya untuk dipilih.
“Kepada segenap pemilih di manapun berada, baik pemilihan Gubernur, Bupati, Walikota, kami sampaikan bahwa kalau ingin daerah anda maju, adil, makmur, sejahtera, pilihlah Calon-calon Kepala Daerah yang berintegritas dan memiliki kejujuran, memiliki kemampuan, dan visioner alias berdedikasi untuk rakyat,” ujarnya saat konferensi pers bersama media.
Dalam kesempatan ini juga dilakukan Pengumuman LHKPN RI :
Cagub-cawagub Bengkulu Nomor Urut 1 :
Helmi Hasan : Rp. 6.413.996.227,-
Muslihan DS : Rp. 19.130.666.420,-
Cagub-cawagub Bengkulu Nomor Urut 2 :
Rohidin Mersyah : Rp. 3.171.745.643,-
Rosjonsyah Syahili : Rp. 3.591.392.157,-
Cagub-cawagub Bengkulu Nomor Urut 3 :
Agusrin M Najamuddin : Rp. 33.796.636.000,-
Imron Rosyadi : Rp. 2.029.777.500,-
Tampak hadir dalam kesempatan ini, Pimpinan KPK RI Nurul Gufron, Plt Gubernur Bengkulu Dedy Ermansyah, Ketua KPU Provinsi Bengkulu Irwan Saputra, Ketua Bawaslu Provinsi Bengkulu Parsadaan Harahap, Cawagub Bengkulu Nomor Urut Nomor 1 Muslihan, Calon Gubernur Bengkulu Nomor Urut 2 Rohidin Mersyah, Cagub-cawagub Bengkulu Nomor Urut 3 Agusrin-Imron, serta unsur FKPD dan OPD di ruang lingkup Pemerintah Provinsi Bengkulu.(Ambo/GJ)