Korem 041 Gamas dan Basarnas Bengkulu Perkuat Sinergi Cegah Penanggulangan Bencana

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu, Kawalnews.com – Kepala Basarnas Bengkulu M Arafah mengunjungi Markas Korem 041 Gamas Senin (1/8). Dalam kunjungan ini, disambut baik Danrem 041 Gamas Brigjen TNI Dr Budi Handoyo M Tr (han). Kedatangan tersebut memperkuat sinergi dalam mencegah  kecelakaan maupun penanggulangan bencana yang terjadi di Provinsi Bengkulu. Dikatakan oleh Kepala Basarnas Bengkulu M Arafah, kordinasi ini sangat penting guna memperkuat pasukan dan pencegahan bencana yang bisa terjadi kapanpun.

“Kunjungan dimaksudkan dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kalaborasi antara Basarnas dan TNI dalam berbagai kejadian baik Bencana, Kecelakaan Udara, Kecelakaan Perairan dan Atau Kecelakaan lainnya yang berada di wilayah kerja Kantor SAR Bengkulu,” ujarnya.

Diharapkan sinergitas ini terus berlanjut, karena personel Basarnas Bengkulu cukup terbatas dalam tugasnya.

“Dengan ini kami, akan memperkuat personel tentunya dibantu dengan jajaran TNI khususnya dari Korem 041 Gamas ini,” tambahnya.

Danrem 041 Gamas Bengkulu Brigjen TNI Dr Budi Handoyo menegaskan, pihaknya sangat antusias menyambut kedatangan pihak Basarnas Bengkulu. Danrem juga berharap, kordinasi bersama ini dapat meningkatkan kinerja bagi jajaran personel Korem 041 Gamas.

“Kami sangat menyambut baik kehadiran Basarnas Bengkulu yang bersiap untuk membantu masyarakat apabila terkena musibah baik itu bencana alam serta lain sebagainya,” tutupnya. (***)

You may also like

Leave a Comment