Dedy Wahyudi Gerak Cepat Atas Keluhan Warga Yang Terdampak Banjir

by redaksi redaksi
0 comment

Kawalnews.com –Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu bergerak cepat merespon keluhan warga yang terdampak banjir. Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi Sabtu (27/4/2019) pagi meninjau korban banjir di berbagai titik lokasi banjir seperti Tanjung Agung, Semarang, Perumahan Korpri, dan Sawah Lebar Baru.

“Kita Pemerintah kota bengkulu langsung turun melakukan tanggap darurat bersama BPBD Kota dan Provinsi, Dinas Sosial Kota dan provinsi serta Basarnas. Alhamdulillah tahap pertama kita mengevakuasi warga dan menyelamatkan jiwa, jangan sampai seperti tadi ada yang terjebak di atap loteng lantai 2 dan alhamdulillah sudah bisa kita evakuasi,” prihatin Dedy.


Berikutnya, ia menjelaskan bahwa cuaca sampai hari ini belum menandakan cuaca yang baik, Ia mengungkapkan bahwa DAS (Daerah Aliran Sungai) dan dataran rendah akan terkena dampak banjir kiriman dari perbukitan atau hulu yang menyebabkan debit air menjadi tinggi berakibat sungai meluap karena memang muaranya ada di Bengkulu.

” Semua pihak harus berusaha membantu tak cukup hanya pemerintah yang bergerak, tadi contohnya warga yang tidak terkena banjir memasak untuk warga yang rumahnya terendam air. Ayo pihak swasta dan NGO termasuk pihak yang peduli terhadap siaga bencana yang ada di kota bantu masyarakat yang saat ini terkena musibah,” ajaknya.
Tidak hanya meninjau, Dedy Wahyudi juga ikut mengevakuasi warga yang terjebak banjir di lantai 2 rumah yang sedang sakit di Perumahan Korpri, Kota Bengkulu. (Ds/rilis)

You may also like

Leave a Comment