Jalin Interaksi Bersama Masyarakat, Kapolda Bengkulu Gelar Jumat Curhat di Kelurahan Betungan

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu, Kawalnews.com – Tingkatkan interaksi bersama masyarakat dalam rangka menjaga harkamtibmas, Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs Armed Wijaya, MH, pada Jumat (13/01/2023) menggelar kegiatan Jumat Curhat di Masjid Al-Akbar Depati Payung Negara Km 16 Depan SPBU Betungan tepatnya Prumnas Griya Betungan Asri RT. 16 RW. 02 Kelurahan Betungan Kecamatan Selebar Kota Bengkulu.

Dalam kegiatan yang berlangsung usai pelaksanaan shalat jumat berjamaah ini, Kapolda Bengkulu mengajak masyarakat untuk lebih berpartisipasi mendukung upaya kepolisian menjaga situasi kamtibmas yang tetap kondusif melalui sumbangsih berupa saran, kritik atau pertanyaan.

Alhamdulilah kegiatan berlangsung interaktif dan banyak masyarakat yang mengajukan pertanyaan, saran dan kritik terkait Tilang ETLE, Curanmor, Kenakalan Remaja, Penanganan Unras Mahasiswa, hingga parkir kendaraan jenis truk yang antri BBM terang Kabid Humas Kombes Pol Anuardi S.IK M.SI, CPHR yang turut mendampingi bersama Dir Lantas Polda Bengkulu.

Sebagai bentuk perhatian, Kapolda Bengkulu dalam kesempatan ini juga memberikan bantuan berupa uang tunai untuk pembangunan masjid pungkasnya sembari menyebut masyarakat juga memberi apresiasi terhadap kapolda yang baru menjabat selama dua minggu tapi sudah meluangkan waktu untuk melakukan interaksi bersama masyarakat.

You may also like

Leave a Comment