Bengkulu Utara – Polsek Enggano Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu melaksanakan giat Razia Miras dan Petasan, dalam upaya mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas selama Bulan Ramadan 1444 H, kegiatan ini merupakan giat Imbangan dari Polres Bengkulu Utara yang menggelar Operasi Pekat (Penyakit Masyarakat) dengan sasaran narkoba, Miras, petasan dan prostistusi.
Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya Wardana.S.I.K. MM melalui Kapolsek Enggano AKP Bayu Heri P. SH.MH menjelaskan bahwa Razia ini dilakukan untuk mewujudkan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang aman selama Bulan Suci Ramadan.
“Kegiatan ini dilaksanakan oleh Polsek Enggano sebagai giat imbangan operasi Pekat yang di gelar oleh Polres Bengkulu Utara untuk menciptakan kenyamanan bagi umat muslim dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Suci Ramadhan serta demi keamanan kita bersama,” ujar Kapolsek, Jumat (31/3/2023).
Dijelaskan AKP Bayu dari kegiatan Razia yang dilaksanakan oleh Polsek Enggano, pihaknya masih menemukan beberapa pelanggaran. Seperti perdagangan miras, minuman tuak dan petasan
“Dari kegiatan yang dilakukan, pihaknya menemukan beberapa warung – warung yang masih menjual miras, minuman jenis tuak dan petasan, yang kemudian barang bukti tersebut langsung dibawa ke Polsek Enggano untuk diamankan ” ujar Kapolsek
“Selain itu Petugas juga memberikan teguran keras dengan membuat surat pernyataan kepada para penjual miras dan petasan untuk tidak menjual lagi barang-barang tersebut sehingga gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Enggano akan tetap terjaga ,” sambungnya.