Kapolres Rejang Lebong Terima Kunjungan Ketua SMSI Bengkulu

by redaksi redaksi
0 comment

Rejang Lebong – Kapolres Rejang Lebong Polda Bengkulu AKBP Tonny Kurniawan, menerima kunjungan Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Bengkulu, Wibowo Susilo diruang kerjanya, Jumat (7/4/2023) siang.

Dalam kunjungannya itu, Ketua SMSI Bengkulu Wibowo Susilo menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolres Rejang Lebong yang selalu terbuka dalam memberikan informasi kepada media online, khususnya media online di Bengkulu yang bergabung di SMSI Bengkulu.

“Informasi yang bersumber dari Polres Rejang Lebong cukup mewarnai pemberitaan media online di Bengkulu, khususnya dalam hal penindakan hukum dan Kamtibmas. Dipenghujung masa jabatan Kapolres yang sebentar lagi akan menjabat sebagai Wadir Narkoba, kita SMSI sampaikan apresiasi atas kemitraan SMSI Bengkulu dengan Polres Rejang Lebong yang terjalin selama beliau menjabat. Semoga secara kelembagaan kemitraan ini akan terus terjalin dengan Kapolres penggantinya,” ucap Wibowo dalam keterangan rilisnya.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Rejang Lebong juga menyampaikan terimakasih atas kemitraan SMSI Bengkulu dengan Polres Rejang Lebong dan berharap terus dilanjutkan.

“Saya selaku Kapolres menyampaikan terimakasih atas kemitraan yang terjalin selama saya menjabat, dan semoga terus berlanjut kedepannya,” ucap Kapolres.

You may also like

Leave a Comment