Lebong – Polres Lebong Polda Bengkulu dan Polsek jajaran, kembali melaksanakan Jumat Curhat. Jumat Curhat merupakan program rutin mingguan untuk mendengarkan keluh kesah masyarakat.
Untuk Jumat Curhat Polres Lebong kali ini dilaksanakan di rumah warga di Desa Sukau Rajo Kecamatan Amen Kabupaten Lebong, Jumat (14/4/2023).
Hadir dalam Jumat Curhat, Kapolres Lebong AKBP Awilzan, Kasat Binmas, Kapolsek Lebong Utara, Kanit Patroli Satlantas, Sekdes Sukau Rajau, BPD dan perangkat desa setempat, serta para tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga desa setempat.
Adapun, salah satu warga, Ibu Suhaida, menanyakan perihal pemutihan pajak yang dijawab oleh Kanit Patroli Ipda H Pasaribu, bahwa pemutihan pajak merupakan kebijakan pimpinan dengan instansi terkait. Adapun, untuk di Bengkulu, baru Bulan Desember lalu dilaksanakan.
Kemudian, Ibu Eti Lianti, menanyakan perihal masuk Polri. Dimana dirinya mendengar kabar masuk Polri perlu biaya sampai Rp 500 juta yang membuatnya ciut untuk mendaftarkan anaknya masuk Polri.
Menanggapi hal itu, Kapolres Lebong mengatakan masuk Polri tidak dipungut biaya satu rupiahpun dan Kapolres menceritakan pengalaman pribadinya masuk Polri tidak dipungut biaya apapun.
“Jadi masuk Polri tidak ada dipungut biaya apapun, dan jika mendapatkan adanya pungutan, silahkan dilaporkan dan pasti akan ditindaklanjuti,” kata Kapolres.
Adapun, kegiatan Jumat Curhat juga digelar di Polsek Lebong Atas, Polsek Lebong Utara, Polsek Rimbo Pengadang dan Polsek Lebong Tengah.