Polres Seluma Gelar Apel Pengamanan Malam Takbiran

by redaksi redaksi
0 comment

Seluma – Polres Seluma Polda Bengkulu melaksanakan Apel Pengamanan Malam Takbiran Hari Raya Idulfitri 1444 H, Jumat (21/4/2023) malam.

Apel pengamanan digelar di Simpang 6 Kelurahan Talang Saling Kecamatan Seluma Kabupaten Seluma, dan dipimpin oleh Wakapolres Kompol Tatar Insan, serta dihadiri PJU Polres Seluma, Kapolsek Seluma Timur dan personel Polres Seluma.

Adapun arahan Wakapolres Polres Seluma diantaranya, menyampaikan ucapan terima kasih dari pimpinan kepada seluruh personel yang telah hadir pada malam hari ini. Wakapolres juga memberikan imbauan agar personel dalam melaksanakan Pengamanan Takbiran Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 H agar tetap mengutamakan keselamatan dalam melaksanakan tugas mengingat kegiatan ini malam hari.

“Agar tetap melaksanakan tugas dengan Ikhlas dan Baik, serta layani masyarakat secara humanis dengan mengutamakan Senyum Sapa Salam, Tetap semangat dalam melaksanakan tugas, semoga apa yang kita lakukan pada malam hari menjadi ladang pahala bagi kita,” ujar Wakapolres Seluma Kompol Tatar Insan, SH.

Kegiatan dilanjutkan dengan “pembagian ploting Personil pengamanan dan pengarahan Cara Bertindak (CB)” dilapangan oleh Kabag Ops Polres Seluma AKP Yudha Setiawan, SH yang terbagi 10 titik lokasi Pengamanan lalu lintas sedangkan kekuatan Pospam simpang 6 diback up oleh PJU Polres seluma dan personel Posko ops ketupat Nala 2023.

Sampai saat ini personil sudah terploting dilokasi dan kegiatan masih berlangsung, aman dan kondusif.

You may also like

Leave a Comment