Bhabinkamtibmas Polsek Seginim Sambangi dan Berikan Imbauan Kamtibmas Kepada Warga Palak Bengkerung

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Selatan – Bhabinkamtibmas Polsek Seginim Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu, Briptu Rahmat S, S.H., sambangi warga binaannya di desa Palak Bengkerung Kecamatan Air Nipis Kabupaten Bengkulu Selatan pada Sabtu (22 /4/2023).

Kegiatan Patroli Sambang  kali ini dalam rangka memberikan imbauan Kamtibmas di Desa Palak Bengkerung Kecamatan Air Nipis Kabupaten Bengkulu Selatan, diantaranya ke rumah sdr Jasman, sekaligus silaturahmi Hari Raya Idulfitri 1444 H dan memberikan imbauan.

Bhabinkamtibmas Briptu Rahmat menyampaikan    imbauan apabila meninggalkan rumah agar dipastikan rumah benar-benar terkunci dengan baik saat ditinggalkan pergi bersilaturahmi ataupun pergi berwisata, dalam rangka meminimalisir terjadinya pencurian dan mencegah niat dari pelaku kejahatan untuk melakukan aksi tindak pidana yang dapat merugikan.

“Meninggalkan rumah, di cek dan pastikan barang-barang elektronik yang tidak perlu untuk dimatikan/tidak menyala, yang mana dapat mengakibatkan Konsleting listrik yang berakibat kebakaran apabila meninggalkan rumah agar dipastikan rumah benar-benar terkunci dengan baik, ” ucap Rahmat.

Rahmat juga menambahkan apabila berkendara dijalan raya untuk selalu berhati-hati mengutamakan keselamatan pribadi dan orang lain serta mematuhi peraturan berlalu lintas mengingat banyaknya Pengendara yang lalu lalang dihari raya Idulfitri dengan memakai helm standar bagi pengendara sepeda motor.

You may also like

Leave a Comment