Bhabinkamtibmas Polsek Btaik Nau Kembali Sosialisasikan Nomor HP Lapor Pak Kapolres

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Utara – Bhabinkamtibmas Polsek Batik Nau Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu, Aipda Andi Ansori dan Aipda Denny Purba berkolaborasi menyambangi warga Desa binaanya untuk kembali mensosialiasikan Nomor HP Lapor Pak Kapolres
, Rabu (03/05/23).

Bhabinkamtibmas Polsek Batik Nau mendatangi tempat-tempat ramai dan warung-warung warga untuk menyampaikan kepada warga bahwa Polres Bengkulu Utara menyediakan Nomor HP Lapor Pak Kapolres
yang bertujuan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

Sering kali keluh kesah masyarakat susah di ungkapkan dengan dalih malas ke kantor Polisi dan ribet, namun Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya W, S.I.K., M.M., membuat inovasi terbaru untuk mendengarkan keluh kesah masyarakat bahkan kritik dan saran yang bisa di laporkan kapan saja dan di mana saja.

Kapolres Bengkulu Utara AKBP Andy Pramudya W melalui Kapolsek Batik Nau Ipda Deni Mashuri mengatakan bahwa Lapor Pak Kapolres ini menjadi wadah bagi masyarakat yang memiliki keluhan atau masalah yang tidak menemukan titik penyelesaian. Ketika warga sudah melaporkan ke nomor Pak Kapolres maka AKBP Andy Pramudya akan menurukan personilnya untuk mengambil tindakan yang tepat pada permasalahan warga yang melapor.

“Kami berharap program Lapor Pak Kapolres bisa mempermudah warga Kabupaten Bengkulu Utara untuk melaporkan kejadian-kejadian yang tidak di duga kapan pun dan di manapun. Sehingga pelayanan Polres bengkulu Utara untuk masyarakat akan semakin prima,” ucap Ipda Deni Mahsuri.

Aipda Denny Purba memberitahukan kepada warga bahwa saat ini Polres Bengkulu Utara punya program Lapor Pak Kapolres ke Nomor 0813 6644 2003.

“Jadi saat ada kejadian-kejadian yang tidak di inginkan ibu boleh melaporkan ke nomor tersebut. Ibu juga boleh nanti membantu kami menyampaikan kepada para warga yang belanja di warung ibu bahwa sekarang sudah program Lapor Pak Kapolres yang memudahkan kita melaporkan tindakan tidak meyenangkan kapan saja dan di mana saja,” ucap Aipda Denny Purba.

You may also like

Leave a Comment