Bengkulu Utara – Polsek Padang Jaya Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu, menggelar kegiatan patroli Pos Ronda siskamling di Desa Padang Jaya Kecamatan Padang Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara, Rabu (10/05/2023), dini hari.
Patroli Dipimpin langsung oleh Kapolsek Padang Jaya Iptu Ratno, S. H. bersama 2 (dua) anggota lainnya.
Kapolsek menjelaskan kegiatan ini digalakkan di wilayah hukumnya Kecamatan Padang Jaya guna menjaga kamtibmas bersama unsur masyarakat.
“Menjaga kamtibmas adalah urusan bersama dan setiap malam di seputaran Kecamatan Padang Jaya. Kami akan keliling ke desa-desa setiap hari,” Ujar Kapolsek Padang Jaya.
Kapolsek mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga situasi Kamtibmas aman dan kondusif serta menghindari tindakan main hakim sendiri.
“Jangan main hakim sendiri, ada yang mencurigakan pada saat pelaksanaan ronda lapor Bhabinkamtibmas,” ujarnya.
Kades Padang Jaya Karyadi sangat mengapresiasi kegiatan ini guna menciptakan suasana yang aman dan damai.
“Semoga dengan kegiatan kita sama-sama menjaga kamtibmas dan apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan masyarakat tidak main hakim sendiri,” ujar Karyadi.
Salah satu warga Heri berharap kegiatan seperti ini dapat terus rutin digalakkan oleh pihak kepolisian dan pihak terkait lainnya.
“Saya berharap ini dapat rutin karena selain masyarakat merasa aman kami juga semakin akrab dan dekat dengan polisi untuk sama-sama menjaga ketertiban umum,” ujarnya yang berprofesi sebagai satpam.