Polisi Sahabat Petani, Bhabinkamtibmas Polsek Enggano Sambang Warga Binaannya

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Utara – Sebagai ujung tombak Kepolisian yang bersentuhan langsung dengan masyarakat terutama warga binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Enggano Aipda M.Harahap melakukan kunjungan ke lahan pertanian milik warga yang ada di Desa Meok Kecamatan Enggano Kab.Bengkulu Utara.

Sambil memberikan motivasi, Aipda M.Harahap mengajak berkomunikasi Dengan Warga Binaanya Yang Memiliki Tanaman Sayur-sayuran di pekarangan rumahnya sembari menanyakan kendala-kendala saat bercocok tanam serta melihat sejauh mana ketahanan pangan di Desa Meok kecamatan Enggano.

Ditempat terpisah Kapolsek Enggano Polres BU Polda Bengkulu AKP Bayu Heri.P,S.H,M.H saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa, “Peran Bhabinkamtibmas sangat penting dalam membina warganya guna mendukung dan mewujudkan program pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan nasional,” tuturnya

“Seluruh Bhabinkamtibmas saya perintahkan untuk lebih sering melakukan kunjungan dan pembinaan kepada para petani maupun peternak di wilayah binaannya, ajak masyarakat untuk terus melakukan kreativitas dalam pertanian,” tegas AKP Bayu Heri

“Jadi kehadiran Bhabinkamtibmas selain untuk memotivasi petani untuk lebih giat dalam bertani sekaligus ikut membantu warga agar terus semangat dalam bercocok tanam, sehingga diharapkan hasil panen bisa melimpah guna mendukung ketahanan pangan,” tutupnya.

You may also like

Leave a Comment