Menghadiri Pembagian BLT DD, Upaya Bhabinkamtibmas Berikan Pendampingan dan Jalin Keakraban dengan Warga

by redaksi redaksi
0 comment

Lebong – Mendekatkan diri dengan masyarakat dan perangkat desa, menjadi salah satu prioritas Bhabinkamtibmas, guna meningkatkan sinergi dan memudahkan koordinasi dalam menjaga Kamtibmas. Seperti yang dilakukan Briptu Nanda Gumilar, yang merupakan Bhabinkamtibmas Polsek Lebong Utara, Polres Lebong Polda Bengkulu, dengan menghadiri kegiatan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Desa Lokasari Kecamatan Lebong Utara, Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai Desa Lokasari, Rabu (7/6/2023), dan dihadiri juga oleh Camat Lebong Utara, Sekcam, Sekdes, perangkat desa, Tenaga Ahli, Pendamping Desa, Anggota BPD, Babinsa dan warga setempat yang menerima BLT DD.

Adapun, jumlah warga yang menerima BLT DD adalah sebanyak 29 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan nilai total per KPM Rp 900 ribu untuk 3 bulan (Januari, Februari dan Maret), tahun anggaran 2023.

Selama kegiatan berlangsung, rangkaian acara berlangsung tertib, lancar dan menampakkan kekompakan semua yang hadir. Hal itu sebagai wujud telah terjalin sinergi yang baik semua stake holder pembangunan desa.

Kapolres Lebong Polda Bengkulu AKBP Awilzan melalui Kapolsek Lebong Utara Iptu M Subkhan mengatakan, kehadiran Bhabinkamtibmas merupakan bentuk dukungan terhadap pembangunan di desa, sekaligus upaya mendekatkan diri agar memudahkan setiap koordinasi dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas di desa binaan.

Lanjutnya, Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak Polri dalam menjalin hubungan secara langsung dengan masyarakat.

You may also like

Leave a Comment