Berikan Rasa Aman, Polsek KSKP Pulau Baai Gelar Pengamanan Salat Subuh

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu – Berikan rasa aman kepada warga masyarakat, Polsek KSKP Pulau Baai Polda Bengkulu, melaksanakan pengamanan kegiatan salat Subuh di Masjid AL- Ikhlas kelurahan Sumber Jaya kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu, Senin (10/07/2023).

Pada kesempatan tersebut, Polsek KSKP Pulau Baai memberikan imbauan kepada jemaah yang melaksanakan kegiatan Salat Subuh di Masjid AL- Ikhlas PT.Pelindo agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi terjadinya gangguan kamtibmas khususnya tindak pidana 3C di wilayah hukum Polsek KSKP Pulau Baai.

Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, melalui Kapolsek KSKP Pulau Baai Iptu Malik Hevri,S.H., mengatakan yang dilakukan personel ini, merupakan kegiatan pelayanan yang dilakukan kepada umat muslim yang akan melaksanakan salat subuh.

“Pengamanan salat subuh yang dilakukan tersebut merupakan bentuk pelayanan rangkaian cipta kondisi Kepolisian untuk menciptakan situasi aman, nyaman tenang dan lancar,” kata Kapolsek.

Kapolsek berharap dengan hadirnya Polri di tengah-tengah masyarakat dapat terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan Kondusif.

“Diharapkan dari kegiatan yang dilakukan personel dapat terjalin hubungan yang baik, Harmonis dan Humanis antara Polri dengan Masyarakat didalam Harkamatibmas yang aman dan kondusif,” pungkasnya.

You may also like

Leave a Comment